Posted by : Archi Setiawan Sabtu, 02 November 2013

Mendengar kata Festival Tegalboto, mungkin kita bertanya-tanya "Apa sih Festival Tegalboto itu? gimana acaranya ya?" dan mungkin masih banyak pertanyaan yang tersimpan dalam benak kita. Nah, supaya lebih jelas simak ulasan berikut ini.
Di bulan November ini, Universitas Jember yang sebagai bagian dari kota Jember bakal punya gawe besar dalam rangka memperingati Dies Natalisnya yang ke-49, yaitu mengadakan Festival Tegalboto dengan tema "UNEJ MEMBANGUN NEGERI". Ferstival Tegalboto akan dilaksanakan mulai tanggal 2 s.d. 10 November 2013. Festival ini bakal mengusung kegiatan ilmiah mulai dari seminar sampai bedah buku, selain itu bakal menampilkan kegiatan seni dan budaya mulai dari pagelaran Reog, Tari Petik Kopi, Tari Lengger dan juga bakal menampilkan pagelaran musik Kyai Kanjeng pimpinan Emha Ainun Najib. Seminar yang bakal dilaksanakan yaitu tentang budaya ngopi, juga pemanfaatan Singkong sebagai kekuatan Ekonomi Kerakyatan. 
Kegiatan-kegiatan ilmiah tersebut, tidak lain adalah hasil dari penelitian dosen-dosen yang ada di Universitas Jember yang akan dipergunakan demi kepentingan rakyat Indonesia, pada khususnya Jember dan daerah di sekitarnya sebagai penguatan ekonomi kerakyatan. Oleh karena itu tema UNEJ MEMBANGUN NEGERI dipilih sebagai wujud pendekatan dan sumbangsih Universitas Jember sebagai lembaga pendidikan dengan masyarakat di sekitarnya, sehingga gak percuma donk di kota Jember yang termasuk ujung timur Pulau Jawa ditempati lembaga pendidikan sekaliber Universitas Jember.
Selain kegiatan-kegiatan ilmiah, Universitas Jember di dalam menyuguhkan Festival Tegalboto juga melaksanakan kegiatan-kegiatan di bidang seni dan budaya. Salah satu kegiatan tersebut adalah bakal di-launching-nya sebuah tari gubahan seniman Jember sebagai salah satu sumbangsih dalam bidang seni dan budaya yaitu Tari Petik Kopi, yang diharapkan tari ini akan menjadi tari tradisional yang mencerminkan budaya daerah Jember sebagai daerah agribisnis dengan penguatan hasil perkebunan berupa kopi. Selain Tari Petik Kopi, Festival Tegalboto juga akan menampilkan Tari Lengger yang hampir punah sebagai tari asli dari daerah Panti, Jember.
Nah, penasaran khan, so pantengin aja Festival Tegalboto mulai tanggal 2 s.d. 10 November 2013 dan ada bocoran nich. Menteri BUMN, bapak Dahlan Iskan bakalan hadir di dalam acara Festival Tegalboto dan bakal mengikuti kirab bersama-sama wisudawan Universitas Jember tanggal 9 November 2013. Butuh informasi lebih lanjut, kunjungi aja website Universitas Jember disini.

{ 1 komentar... read them below or add one }

  1. DEWALOTTO
    DISKON TOGEL ONLINE TERBESAR DI INDONESIA
    BONUS CASHBACK SLOT GAMES 5%
    BONUS ROLLINGAN LIVE CASINO 0,8% (NO LIMIT)
    BONUS CASHBACK SPORTSBOOK 5%
    Bonus di Bagikan Setiap Hari Kamis pukul 11.00 wib s/d selesai
    Syarat dan Ketentuan Berlaku ya bosku :)
    BURUAN DAFTAR!
    dewa-lotto.name
    dewa-lotto.org
    UNTUK INFORMASI SELANJUTNYA BISA HUB KAMI DI :
    WHATSAPP : (+855 88 876 5575 ) 24 JAM ONLINE BOSKU ^-^

    BalasHapus

- Copyright © Bekerja dengan Hati -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -